PENGARUH PROSES ROL DAN PERLAKUAN PANAS PADA INGOT BAJA TAHAN KARAT AUSTENIT YANG MENGANDUNG UNSUR Ti DAN Y TERHADAP STRUKTUR MIKRO DAN KEKERASAN
DOI: http://dx.doi.org/10.17146/jstni.2012.13.1.2156
Abstract
PENGARUH PROSES ROL DAN PERLAKUAN PANAS PADA INGOT BAJA TAHANKARAT AUSTENIT YANG MENGANDUNG UNSUR Ti DAN Y TERHADAP STRUKTURMIKRO DAN KEKERASAN. Telah dilakukan proses pembuatan baja tahan karat austenitberbentuk ingot kancing dengan cara peleburan menggunakan tungku busur listrik. Modifikasiunsur pemadu dilakukan untuk mendapatkan sifat fisik dan mekanik yang lebih baik dalam halketahanan bahan akibat interaksi dengan media pendingin nano fluida dan reaksi panas yangterjadi di dalam reaktor nuklir. Pada penelitian ini dilakukan modifikasi unsur pemadu baja tahankarat SS 316L dengan menambahkan unsur titanium (Ti) dan yttrium (Y) pada berbagaikonsentrasi dalam persen berat. Ingot hasil peleburan dirol dingin dengan reduksi sebesar 10 %kemudian dilakukan proses perlakuan panas di dalam tungku listrik pada temperatur 850 ºCselama satu jam menggunakan gas pelindung argon. Bahan pelat hasil perolan dan perlakuanpanas mempunyai kekerasan lebih tinggi 12 % dibanding kekerasan ingot hasil peleburan.Mikrosturktur bahan pelat hasil perlakuan panas adalah fase austenitik dendritik.
Keywords
SS 316L;Ti;Y;rol;perlakuan panas;mikrostruktur;kekerasan
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2012 Saeful Hidayat
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.