KARAKTERISASI SIFAT MEKANIK MAGNET KOMPOSIT HEKSAFERIT BERBASIS POLIESTER DAN EPOKSI

Sudirman Sudirman(1), Sugik S.(2), Aloma Karo Karo(3), Deswita Deswita(4), Ari Handayani(5), Anik S.(6),


(1) Pusat Teknologi Bahan Industri Nuklir (PTBIN)-BATAN Kawasan Puspiptek Serpong 15314, Tangerang
(2) Pusat Teknologi Bahan Industri Nuklir (PTBIN)-BATAN Kawasan Puspiptek Serpong 15314, Tangerang
(3) Pusat Teknologi Bahan Industri Nuklir (PTBIN)-BATAN Kawasan Puspiptek Serpong 15314, Tangerang
(4) Pusat Teknologi Bahan Industri Nuklir (PTBIN)-BATAN Kawasan Puspiptek Serpong 15314, Tangerang
(5) Pusat Teknologi Bahan Industri Nuklir (PTBIN)-BATAN Kawasan Puspiptek Serpong 15314, Tangerang
(6) Pusat Aplikasi Teknologi Isotop dan Radiasi (PATIR)-BATAN Jl. Raya Cinere Pasar Jumat, Jakarta 12070
Corresponding Author

Abstract


KARAKTERISASI SIFAT MEKANIK MAGNET KOMPOSIT HEKSAFERIT BERBASIS POLIESTER DAN EPOKSI. Karakterisasi sifat mekanik magnet komposit heksaferrit berbasis poliester dan epoksi telah dipelajari. Proses pembuatan magnet komposit adalah serbuk bahan magnet heksaferit jenis SrM dan BaMdalamjumlah tertentu ditambahkan coupling agent jenis 3-APE (3-Aminopropyltriethoxysilane) diaduk hingga merata dan dikeringkan. Hasil campuran serbuk magnet dengan coupling agent tersebut kemudian dicampur dengan poliester atau epoksi menggunakan perbandingan volume tertentu. Persentase perbandingan antara bahan magnet dengan matriks polimer poliester atau epoksi yaitu 60 : 40, 50 ; 50 , dan 40 : 60. Bahan campuran tersebut diaduk sampai merata kemudian dilakukan hot press dan cold press. Hasil magnet komposit tersebut dilakukan karakterisasi berupa pengujian kekerasan, uji tarik , uji termal dan pengamatan strukturmikro pada permukaan bahan magnet komposit. Hasil karakterisasi sifat mekanik dari magnet komposit melalui uji tensile strength dan kekerasan dapat diperoleh informasi bahwa perbandingan optimum rata-rata yang dicapai bahan magnet baik SrM maupun BaM dengan matriks polimer poliester atau epoksi adalah 50 : 50 %volume dengan suhu degradasi untuk matriks poliester 380 oC dan matriks epoksi 395 oC. Produk energi (BHmax) terbesar dicapai yaitu 0,27682 MGOe diperoleh pada bahan magnet komposit dari SrM dan poliester dengan perbandingan 50 : 50 %volume.

Keywords


Magnet komposit heksaferrit, Sifat mekanik, 3-APE, BHmax

Full Text: PDF (Bahasa Indonesia)

DOI: 10.17146/jusami.2007.0.0.5132
slot gacor slot