PENGHALUSAN BUTIR FASAMAGNETIK SmCo5 DENGAN VIBRATION BALLMILL UNTUK PEMBUATAN KRISTAL BERSKALANANOMETER

E. Handoko(1), A. Manaf(2),


(1) Jurusan Fisika FMIPA - UNJ Jl. Pemuda No.10 Rawamangun, Jakarta 13220
(2) Departemen Fisika, FMIPA - UI Kampus UI Depok 16424
Corresponding Author

Abstract


PENGHALUSAN BUTIR FASAMAGNETIK SmCo5 DENGAN VIBRATION BALLMILL UNTUK PEMBUATAN KRISTAL BERSKALANANOMETER. Telah dilakukan proses penghalusan material magnet SmCo5 dengan Vibration Ball Mill menghasilkan serbuk berukuran nanometer. Ukuran serbuk awal yang digunakan adalah 50 m sampai dengan 60 m terdiri dari material fasa tunggal SmCo5 sebagai material dasar untuk magnet permanen. Perbandingan antara massa serbuk dan massa bola adalah 1 : 10 dan proses penghalusan dilaksanakan dalam atmosfir miskin oksigen. Ditemukan bahwa serbuk halus hasil proses sangat reaktip sehingga preparasi material ke dalam bentuk padatan muda (green compact) harus dilakukan dalam ruangan atmosfir argon. Berdasarkan hasil pengukuran kristal dengan analisis pelebaran puncak difraksi sinar-x diperoleh suatu penurunan ukuran kristal yang sangat signifikan dan sistimatik dengan bertambahnya waktu penghalusan. Pada waktu penghalusan selama 20 jam diperoleh ukuran kristal rata-rata ~6,0 nm. Pola difraksi dari sampel magnet menggunakan serbuk sangat halus ini meskipun telah menjalani tahapan perlakuan panas masih tetap memperlihatkan fasa tunggal SmCo5. Dengan demikian proses penghalusan dan preparasi yang telah dilakukan pada penelitian ini dapat digunakan untuk pembuatan magnet permanen Sm-Co dengan ukuran kristal berskala nanometer.

Keywords


Penghalusan, nano kristalin, SmCo5, vibration ball mill, magnet permanen

Full Text: PDF (Bahasa Indonesia)

DOI: 10.17146/jusami.2006.0.0.4938