PELAPISAN PARKET BLOK JATI (TECTONAGRANDIS L.f. ) DENGAN POLIMER EPOKSI AKRILAT MENGGUNAKAN IRADIASI SINAR ULTRA VIOLET

Darsono Darsono(1), Sugiarto Danu(2),


(1) Pusat Aplikasi Teknologi Isotop dan Radiasi (PATIR) -BATAN Jl. Cinere Pasar Jumat, Jakarta 12720
(2) Pusat Aplikasi Teknologi Isotop dan Radiasi (PATIR) -BATAN Jl. Cinere Pasar Jumat, Jakarta 12720
Corresponding Author

Abstract


PELAPISAN PARKET BLOK JATI (TECTONAGRANDIS L.f. ) DENGAN POLIMER EPOKSI AKRILAT MENGGUNAKAN IRADIASI SINAR ULTRA VIOLET. Telah dilakukan pelapisan parket blok jati (Tectona Grandis L.f.) dengan bahan pelapis resin epoksi akrilat dengan nama komersial Laromer EA-81. Resin epoksi akrilat dipakai sebagai bahan pelapis setelah dicampur dengan monomer tripropilen glikol diakrilat (TPGDA) dan fotoinisiator Darocur 1173. Parket blok setelah dilapisi kemudian diiradiasi sinar UV dengan variasi kecepatan konveyor : 2 m/menit, 3 m/menit, 4 m/menit, dan 5 m/menit. Parameter yang diamati meliputi kilap, adesi, kekerasan, ketahanan kikis dan ketahanan terhadap bahan kimia, pelarut dan noda. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa lapisan epoksi akrilat mempunyai adesi yang baik terhadap permukaan kayu, kekerasan, ketahanan kikis, kilap yang tinggi dan juga tahan terhadap bahan kimia, pelarut dan noda, kecuali terhadap natrium hidroksida 10 %. Bahan pelapis epoksi akrilat formulasi II (kandungan TPGDA 30%w/w)menghasilkan lapisan lebih baik dari formulasi I (kandungan TPGDA 20 %w/w), ditinjau dari segi penampilan, maupun sifat lapisan.

Keywords


Parket blok jati, Epoksi akrilat, Iradiasi, Ultra Violet

Full Text: PDF (Bahasa Indonesia)

DOI: 10.17146/jsmi.2008.9.3.4704