APLIKASI MSC PATRAN UNTUK PENENTUAN RENTANG MAKSIMUM PENYANGGA PIPA PRIMER REAKTOR AP1000
DOI: http://dx.doi.org/10.17146/jpen.2015.17.1.2613
Sari
ABSTRAK
APLIKASI MSC PATRAN UNTUK PENENTUAN RENTANG MAKSIMUM PENYANGGA PIPA PRIMER REAKTOR AP1000. Penyangga pipa digunakan antara lain untuk menjaga agar pipa tidak membebani komponen dan mencegah terjadinya lendutan yang berlebihan. Penentuan posisi penyangga pipa ditetapkan oleh beberapa faktor, seperti adanya katup, adanya belokan pipa dan jarak antara dua komponen utama reaktor yaitu tangki reaktor dan pembangkit uap.Untuk transpor panas dari tangki reaktor ke pembangkit uap digunakan pipa hotleg. Tujuan penelitian ini adalah untuk dapat menentukan batas jarak penyangga yang baik dan sudut belok pipa pada pipa primer reaktor daya AP1000 berdiameter 37,5inchi diameter luar dan 31 inchi diameter dalam. Metode analisis yang digunakan adalah metode komputasi dengan pemodelan menggunakan software MSC Patran.Hasil perhitungan menunjukkan bahwa semakin jauh jarak penyangga pipa maka besar lendutan yang terjadi makin besar.Nilai maksimal yang cukup baik dan sesuai standar ASME adalah pada jarak 5 m dengan sudut belok pipa 45 derajat.Pada jarak tersebut defleksi maksimumyang terjadi sebesar 1.76 cm dan tegangan tekuk sebesar 2.06 MPa.
Kata kunci: Tegangan tekuk, Defleksi, Penyangga pipa, Hotlegreaktor AP1000.
ABSTRACT
APPLICATION OF MSC-PATRANTO DETERMINE THE MAXIMUM RANGE SUPPORT OF PRIMARY PIPES NUCLEAR REACTOR AP1000. Pipe supports used among others, to keep the pipes from overloding the components and prevent excessive deflection. The position of the pipe support is determined by several factors, such as the presence of valves, pipe bends and the distance between the two main components of reactor. Heat transport from reactor tank to the steam generatorare performed using hotleg pipe. The purpose of this study was to determine a safe support distance limit and the angle of the pipe turn and bendingon the primary pipe of AP1000 power reactor with the outer pipe diameter of 37.5 inches, and the inner diameter of the pipe is 31 inches.The analytical method used is the computational modeling methodsusing the MSC Patran software. The calculation resultsshow that the greater the distance of the pipe support, then deflection occurs is greater. The maximum value that is quite good, andin accord to ASME standards is at a distance of 5 meter and the angle of pipe turn is 45 degree. At that distance, the maximum deflection occurs is 1.76 cm and bending stress is 2.06 MPa.
Keywords: Deflection, Bending stress, Support pipes, Hotleg reactor AP1000.
Teks Lengkap:
PDFRefbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.