PEMBUATAN DIAGRAM ALIR PENGOLAHAN AIR BEBAS MINERAL DENGAN PENUKAR ION UNTUK PABRIK YELLOW CAKE DARI URANIUM HASIL SAMPING PABRIK ASAM FOSFAT
Sari
ABSTRAK.
PEMBUATAN DIAGRAM ALIR PENGOLAHAN AIR BEBAS MINERAL DENGAN PENUKAR ION UNTUK PABRIK YELLOW CAKE DARI URANIUM HASIL SAMPING PABRIK ASAM FOSFAT.Telah dilakukan pembuatan diagram alir pengolahan air bebas mineral dengan menggunakan resin penukar ion untuk pabrik yellow cake dari uranium hasil samping pabrik asam fosfat. Dasar pembuatan diagram alir ini adalah requirement dari kebutuhan air bebas mineral untuk proses pabrik yellow cake yaitu sebesar 16369 kg/jam. Plant dioperasikan 8 jam sehari, diperlukan sistem pengolahan air bebas mineral untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Sarana dan peralatan yang diperlukan untuk membuat instalasi air bebas mineral adalah: air baku, pompa, bak penampung air baku, saringan pasir, tangki kation, tangki anion, pembubuh resin dan bak penampung air bebas mineral. Air bebas mineral untuk proses pada pabrik yellow cake ini beroperasi dengan kapasitas 60 m3/jam, 8 jam operasi = 480 m3 . Volume resin kation = 1035 liter, Volume resin anion = 2229 liter dan volume resin mix bed = 2566 liter. Untuk mengalirkan dan pengaturan aliran air diperlukan pipa dan katup-katup sebagai peralatan pengendalian. Hasil dari rancangan ini adalah gambar diagram alir pengolahan air bebas mineral untuk pabrik yellow cake.
Kata kunci: Diagram alir, pengolahan, penukar ion, air bebas mineral.
ABSTRACT
A FLOW CHART CONSTRUCTION OF DEMINERALIZED WATER TREATMENT BY ION EXCHANGERS FOR YELLOW CAKE PLANT FROM BY PRODUCT OF PHOSPHORIC ACID PLANT. A flow chart of demineralized water treatment using ion exchange resin for plant yellow cake from by product of phosphoric acid plant has been created. Basis of this flow chart construction is the mineral - free water requirement for the yellow cake plant at 16389 kg/hour. The plant will be operated at 8 hours per day so that it requires the demineralized water treatment . Facilities and equipment necessary to make the installation of demineralized water are: raw water, pump, raw water tank, sand filter, cation tank, anion tank, resin and demineralized water tank. The demineralized water for this yellow cake plant operates with a capacity of 60 m3/hr, 8 hours of operation 480 m3, volume 1035 liters cation resin, anion resin volume 2229 liters and the volume of 2566 liters of resin mixbed. To drain the water flow and settings, it uses pipe and valve as control equipment. The result of this design is as a flow chart of demineralized water treatment for yellow cake plant.
Keywords: flow chart, processing, mineral-free water.
Teks Lengkap:
PDFRefbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.