PEMBUATAN KOMPONEN INNER TUBE LEU FOIL TARGET UNTUK KAPASITAS 1,5g U-235

Suhardyo ., Purwanta .

Sari


ABSTRAK

PEMBUATAN KOMPONEN INNER TUBE LEU FOIL TARGET 1,5g U-235. Telah dilakukan pembuatan Inner Tube LEU foil target untuk kapasitas 1,5 gram U-235. Foil target merupakan pengembangan teknologi produksi isotop 99Mo dengan Uranium pengayaan rendah (<20%U-235). Komponen penyusun foil target terdiri dari: Outer tube (pipa luar), Inner tube (pipa dalam)  dan Uranium foil yang di bungkus dengan nikel foil kemudian dimasukkan diantara outer tube dan inner tube, kemudian ke-dua ujungnya dilas. Pada pengerjaan ini dilakukan pembuatan inner tube dengan menggunakan teknik permesinan yaitu mesin bubut dengan parameter tebal penyayatan, gerak otomatis penyayatan, posisi pahat dan ketajaman mata pahat yang dapat menghasilkan permukaan benda kerja rata dan halus. kondisi optimum dengan tebal penyayatan ≤0,3 mm, kecepatan gerak otomatis penyayatan 0,06 mm/putaran dengan putaran mesin(benda kerja) 355 rpm.Digunakan 5 potong pipa Al 3001 masing-masing mempunyai ukuran: panjang 165 mm, Æ luar 29 mm dan Æ dalam 26,20 mm.  Setelah dilakukan pembuatan inner tube untuk penyesuaian ukuran panjang dan diameter luar inner tube dan dimeter luar pada grooving diperoleh 5 buah inner tube dengan ukuran panjang 162±0,2 mm, diameter luar inner tube 27,99 mm dan diameter luar pada bagian grooving 27,68+0,05 mm serta panjang grooving 47,6 mm.  Ukuran diameter dalam dan bahan inner tube yang tersedia telah sesuai yang dipersyaratkan.

Kata kunci:  Inner tube, low enrichment uranium (LEU), foil target.


Teks Lengkap:

PDF

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.