ANALISIS VISUAL PENDINGINAN ALIRAN DUA FASA MENGGUNAKAN KAMERA KECEPATAN TINGGI
DOI: http://dx.doi.org/10.17146/sigma.2013.17.3.2108
Sari
ANALISIS VISUAL PENDINGINAN ALIRAN DUA FASA MENGGUNAKAN KAMERA
KECEPATAN TINGGI. Fenomena yang terjadi selama proses pendinginan aliran dua fasa pada
kondisi pasca LOCA telah disimulasikan menggunakan benda uji QUEEN-02 dan divisualisasi
dengan menggunakan kamera kecepatan tinggi. Kegiatan ini dimaksudkan untuk mengamati
terbentuknya rejim perpindahan panas yang terjadi dan kecepatan pendinginan pada temperatur awal
350oC dan 500oC. Hasil visualisasi menggunakan kamera kecepatan tinggi memperlihatkan bahwa
rejim pendidihan inti untuk pendinginan benda uji QUEEN-02 dengan temperatur awal 350oC dan
kecepatan pendinginannya 4,17 cm/s, Sedangkan untuk pendinginan benda uji QUEEN-02 dengan
temperatur awal 500oC memperlihatkan rejim pendidihan film dan kecepatan pendinginannya 3,43
cm/s.
Kata Kunci: pendinginan aliran dua fasa, QUEEN-02, rejim pendidihan, kamera kecepatan tinggi
Teks Lengkap:
PDFRefbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
##submission.copyrightStatement##
Copyright © 2019
SIGMA EPSILON