KEUNGGULAN SIFAT METALURGI DAN LAJU KOROSI PADUAN AlMgSi UNTUK KELONGSONG BAHAN BAKAR U3Si2-Al DENSITAS 4,8 gU/cm3

Aslina Ginting

Sari


ABSTRAK

KEUNGGULAN SIFAT METALURGI DAN LAJU KOROSI PADUAN AlMgSi UNTUK KELONGSONG BAHAN BAKAR U3Si2-Al DENSITAS
4,8 gU/cm3. Bahan bakar U3Si2-Al densitas tinggi mempunyai kekerasan yang lebih tinggi sehingga dalam proses fabrikasinya harus menggunakan kelongsong yang kompatibel dengan bahan bakar yang dikungkungnya. Bila digunakan paduan AlMg2 sebagai kelongsong bahan bakar densitas tinggi dapat terjadi efek dogbone pada saat proses perolan. Oleh karena itu perlu dicari alternatif bahan kelongsong sebagai pengganti kelongsong AlMg2. Salah satunya adalah paduan AlMgSi yang mempunyai sifat metalurgi dan laju korosi lebih baik dari kelongsong AlMg2, sehingga paduan tersebut dipandang baik untuk menjadi kelongsong bahan bakar densitas tinggi yaitu 4,8 gU/cm3. Proses fabrikasi pembuatan bahan bakar U3Si2-Al densitas 4,8 gU/cm3 dengan paduan AlMgSi sebagai kelongsong hampir sama dengan menggunakan kelongsong AlMg2 hanya berbeda pada temperatur perolan dan anil. Perolan kelongsong AlMg2 dilakukan pada temperatur 415 °C dan proses anil pada 425 °C sedangkan perolan kelongsong AlMgSi dilakukan pada temperatur 450 °C dan proses anil pada temperatur 480 °C. Untuk membuktikan kelongsong AlMgSi mempunyai sifat metalurgi dan laju korosi lebih baik dari kelongsong AlMg2, maka PEB U3Si2-Al densitas 4,8 gU/cm3 yang menggunakan kelongsong AlMgSi dan PEB U3Si2-Al densitas 4,8 gU/cm3 yang menggunakan kelongsong AlMg2 dikenakan pengujian metalurgi yang meliputi analisis mikrostruktur, analisis kekerasan dan analisis uji korosi. Kemudian kedua hasil analisisnya dibandingkan. Dari hasil analisis mikrostruktur diperoleh bahwa morfologi ikatan antar muka (interface bonding), kekerasan dan laju korosi kelongsong AlMgSi lebih baik dari kelongsong AlMg2. Data analisis sifat metalurgi dan laju korosi kelongsong AlMgSi yang diperoleh diharapkan dapat dipakai sebagai perbaikan perancangan fabrikasi bahan bakar reaktor riset PEB U3Si2-Al dengan muatan uranium yang tinggi menggunakan kelongsong AlMgSi.

KATA KUNCI: U3Si2-Al, densitas 4,8 gU/cm3, kelongsong AlMgSi, metalurgi, korosi


ABSTRACT

IMPROVEMENTS IN METALLURGICAL PROPERTIES AND RATE OF CORROSION OF AlMgSi ALLOY FOR U3Si2-Al FUEL CLADDING WITH A DENSITY OF 4.8 gU/cm3 . The utilization of high-density nuclear fuel must be supported by cladding material that is compatible with the fuel it contains considering high-density fuel possesses greater hardness. If AlMg2 alloy is used as high density fuel cladding, dog bone effect may occur during rolling. For this reason, alternate cladding material is being investigated to replace the AlMg2 cladding. One of the candidates is AlMgSi alloy which exhibits better metallurgical properties and rate of corrosion compared to AlMg2 cladding, thus regarded as suitable for high uranium density of 4.8 gU/cm3. In addition, the fabrication process of AlMgSi alloy as a cladding for U3Si2-Al fuel plate with a uranium density of 4.8 gU/cm3 is almost similar to that of the AlMg2 cladding. The differences are only in the rolling and annealing temperatures, in which the rolling of AlMg2 cladding is carried out at 415 °C and the annealing at 425 °C while the rolling of AlMgSi is performed at 450 °C and the annealing at 480 °C. To establish that AlMgSi cladding has better rate of corrosion and metallurgical properties compared to the AlMg2 cladding, the U3Si2-Al fuel plates having a uranium density of 4.8 gU/cm3 that employ AlMgSi cladding and the ones that employ AlMg2 cladding undergo metallurgical testings, which include metallurgy analyses, i.e. microstructure and hardness, and corrosion testing. The results of the two analyses are then compared. From the analysis of the microstructure, it is revealed that the morphology of the interface bonding, hardness and rate of corrosion of the AlMgSi cladding are better than those of the AlMg2 cladding. The data from the analysis of the metallurgical properties and rate of corrosion of the AlMgSi cladding obtained are expected to serve as a correction to the design of the U3Si2-Al fuel plate for research reactor with a high uranium density using AlMgSi cladding.

FREE TERMS: U3Si2-Al, uranium density of 4.8 gU/cm3, AlMgSi cladding, metallurgy, corrosion


Teks Lengkap:

PDF

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.