SINTESIS BAHAN MAGNET BARIUM HEXAFERRITE MEMANFAATKAN SUMBER DAYA ALAM LOKAL

Ridwan Ridwan(1), Grace Tj. Sulungbudi(2), Mujamilah Mujamilah(3),


(1) Puslibang Iptek Bahan (P31B) - BA TAN Kawasan Puspiptek, Serpong, Tangerang 15314
(2) Puslibang Iptek Bahan (P31B) - BA TAN Kawasan Puspiptek, Serpong, Tangerang 15314
(3) Puslibang Iptek Bahan (P31B) - BA TAN Kawasan Puspiptek, Serpong, Tangerang 15314
Corresponding Author

Abstract


SINTESIS BAHAN MAGNET BARIUM HEXAFERRITE MEMANFAATKAN SUMBER DAYA ALAM LOKAL. Bahan Magnet Barium Hexaferrite, BaO.6Fe2O3 telah berhasil disintesis dengan metode metalurgi serbuk memanfaatkan sumber daya lokal baik yang berasal dari limbah pabrik baja (HSM, CRM), limbah pabrik polimer (LK) dan pasir besi (PBA). Limbah-maupun pasir besi adalah sumber utama oksida besi, Fe2O3. Barium oksida yang digunakan dalam penelitian ini berasal BaCO3 produk Merck, dan BaSO4 yang dijual bebas sebagai barite. ldentifikasi fasa menggunakan teknik difraksi sinar-x menunjukkan bahwalbahan magnet hasil sintesis telah sesuai dengan bahan magnet produk komersial (SUMI). Energy Product Maximum (BH)maks hasil pengukuran dengan Vibrating Sample Magnetometer (VSM), untuk cuplikan berbahan dasar HSM—, CRM- dan BaCO3 adalah 1,141 MGOe dan 1,136 MGOe sedangkan SUM]adalah 1,142 MGOe. Namun demikian untuk bahan terbuat dari LK-, PBA- menggunakan BaC03 ataupun CRM- dengan barite, (BH)maks yang diperoleh relatif lebih rendah daripada produk komersial.

Keywords


Barium hexaferrite, HSM, CRM, pasir besi, barite, BaCO3

Full Text: PDF (Bahasa Indonesia)

DOI: 10.17146/jusami.2003.5.1.5202